Apakah anda sedang mencari solusi untuk mengatasi komedo? Jika ya, saat ini teman-teman sedang membaca artikel yang tepat. Yup, karena dalam artikel ini mimin akan berbagi informasi menarik seputar cara menghilangkan komedo yang mudah-mudahan bisa bermanfaat untuk teman-teman semua.
Komedo adalah masalah kulit yang sering dialami, baik oleh pria ataupun wanita, terlebih lagi untuk mereka yang memang sedang dalam masa-masa pubertas. Karena pada masa itulah, produksi minyak dalam tubuh mengalami peningkatan yang signifikan, akibatnya tubuh akan mengalami kelebihan minyak. Nah, minyak berlebih itulah yang nantinya akan menjadi penyebab munculnya komedo. Baik, sebelum kita membahas langkah tepat untuk mengatasi komedo, mari kita bahas dari awal mulai dari definisi komedo itu sendiri.
Komedo adalah masalah kulit yang sering dialami, baik oleh pria ataupun wanita, terlebih lagi untuk mereka yang memang sedang dalam masa-masa pubertas. Karena pada masa itulah, produksi minyak dalam tubuh mengalami peningkatan yang signifikan, akibatnya tubuh akan mengalami kelebihan minyak. Nah, minyak berlebih itulah yang nantinya akan menjadi penyebab munculnya komedo. Baik, sebelum kita membahas langkah tepat untuk mengatasi komedo, mari kita bahas dari awal mulai dari definisi komedo itu sendiri.
Apa itu komedo?
Komedo adalah tanda awal dari kemunculan jerawat yang terdiri dari folikel (pori-pori tempat munculnya rambut) melebar yang dipenuhi oleh sel-sel kulit mati, kotoran, bakteri, dan sebum / minyak. Dengan kata lain, komedo merupakan penyumbatan pori-pori kulit yang menyebabkan pembengkakan dan membentuk benjolan kecil. (sumber : medterms.com ).
Penyebab komedo
Komedo disebabkan oleh produksi minyak berlebih yang biasanya terjadi pada masa-masa pubertas. Kemudian bercampur dengan kotoran, bakteri ataupun sel-sel kulit mati yang akhirnya menyumbat pori-pori kulit. Sehingga pori-pori tersebut mengalami pembengkakan dan membentuk benjolan-benjolan kecil yang kemudian kita kenal dengan sebutan "komedo". Komedo sendiri mempunya dua jenis, yaitu komedo tertutup dan komedo terbuka. Selain itu, komedo juga bisa muncul akibat dari penggunaan produk pelembab kulit / sunscreen yang berlebihan.
Jenis-jenis Komedo
Komedo sendiri terbagi lagi menjadi dua jenis, yaitu komedo tertutup dan komedo terbuka. Silahkan simak penjelasan mengenai kedua jenis komedo tersebut :
Komedo terbuka adalah jenis komedo yang mempunyai bentuk seperti pori-pori yang membesar dan mempunyai warna coklat kehitaman. Hal tersebut terjadi karena adanya pori-pori yang tersumbat oleh minyak, bakteri dan kotoran Lalu pori-pori tersebut akan membesar dan terbuka ke permukaan kulit. Karena berada di bagian luar pemukaan kulit, pori-pori yang mengalami penyumbatan tersebut akan teroksidasi oleh udara sehingga mengalami perubahan warna menjadi coklat kehitaman. Komedo jenis inilah yang paling sering dialami oleh kebanyak orang. Untuk lebih jelasnya silahkan perhatikan gambar berikut ini!
Gambar 1 : Komedo terbuka (Blackhead) |
2. Komedo Tertutup (Whitehead)
Komedo tertutup atau yang biasa disebut whitehead adalah tipe komedo yang terlihat menyerupai bintik-bintik kecil dan memiliki warna putih atau kuning. Jika pecah, komedo jenis ini dapat menyebabkan reaksi inflamasi tingkat rendah pada area kulit disekitarnya. Komedo jenis ini bisa muncul karena adanya minyak dan bakteri yang terperangkap di bawah permukaan kulit kemudian mengeras. Karena tertutup, komedo jenis ini terlihat seperti benjolan yang berada dibagian dalam kulit dan berwarna putih atau kuning. Nah, mungkin itulah alasan mengapa komedo ini dikenal dengan sebutan whitehead. Untuk lebih jelasnya, silahkan perhatikan gambar berikut ini!
Gambar 1 : Komedo Tertutup (Whitehead) |
Cara Mencegah Komedo
Agar anda terhindar dari komedo, anda bisa melakukan langkah penting berikut ini :- Memcuci muka 3x sehari dengan menggunakan sabun pH balance (pagi, siang, dan malam sebelum tidur)
- Mengurangi konsumsi makanan yang tinggi kalori, mengandung banyak lemak dan makanan pedas
- Kurangi penggunaan bedak padat dan foundation (alas bedak)
- Olahraga secara teratur
- Hindari tidur terlalu larut malam
- Hindari asap rokok
Cara Menghilangkan Komedo Terbuka (Blackhead)
Namun, jika teman-temansudah terlanjur memiliki komdeo di wajah, teman-teman bisa mencoba beberapa cara berikut ini :1. Menggunakan Uap Air Panas
Cara yang pertama ini merupakan cara tradisional yang sudah turun temurun dilakukan banyak orang. Tujuan menggunakan air panas disini yaitu untuk membantu membuka atau melonggarkan pori-pori kulit agar komedo dapat dikeluarkan dengan mudah.
Langkah-langkah :
- Panaskan air hingga mendidih
- Masukan air yang sudah mendidih tersebut kedalam wadah, misalnya baskom dsb.
- Hadapkan wajah anda ke wadah yang terisi air mendidih tadi
- Tunggu selama 3-5 menit
- Kemudian tekan bagian hidung yang ada komedonya
- Setelah komedonya berhasil dikeluarkan, cuci muka anda dengan air dingin
- Keringkan dengan handuk bersih
- Cara ini aman untuk dilakuakn setiap hari
2. Menggunakan Lemon
Dalam dunia kecantikan, lemon dipercaya dapat mencerahkan kulit. Selain itu lemon juga dapat bermanfaat untuk mengangkat sel-sel kulit mati yang menjadi salah satu penyebab munculnya komedo.
Cara pemakaian :
- Bersihkan kulit wajah dengan air hangat
- Iris buah lemon menjadi 2 bagian
- Gosok kulit wajah anda secara pelan dan halus dengan menggunakan irisan lemon
- Kemudian bilas dengan air dingin / air es
- Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, teman-teman bisa melakukannya 2-3 kali per minggu
3. Menggunakan Putih telur
Putih telur berkhasiat untuk menghaluskan kulit, namun tidak hanya itu, ternyata putih telur juga dapat kita gunakan sebagai penghilang komedo.
Cara Pemakaian :
- Bersihkan kulit wajah dengan air hangat
- Sediakan 1 butir telur, kemudian pisahkan putih telur dari kuning telur
- Oleskan putih telur pada wajah, hingga merata
- Diamkan selama 15-20 menit (hingga mengering)
- Bersihkan dengan air dingin
- Lakukan langkah ini 2-3 kali dalam 1 minggu.
4. Menggunakan Lidah Buaya
Lidah buaya biasa digunakan sebagai bahan dasar sampo rambut, karena lidah buaya dipercaya dapat menjaga kesehatan rambut. Selain dapat menjaga kesehatan rambut, lidah buaya juga dapat digunakan untuk membersihkan kulit dari komedo dan juga dapat digunakan untuk menghilangkan jerawat.
Cara pemakaian :
- Bersihkan wajah dengan air hangat
- Sediakan lidah buaya yang masih segar
- patahkan lidah buaya di bagian tengah
- tekan lidah buaya tersebut hingga mengeluarkan gel
- usapkan gel tersebut pada area kulit wajah yang ada komedonya
- bersihkan dengan air dingin
- Lakukan cara ini 2-3 kali dalam seminggu
5. Menggunakan Baking Soda
Selain ampuh untuk mengobati jerawat, baking soda juga bisa digunakan sebagai masker penghilang komedo. Cara mudah, kita hanya perlu membuat pasta dari baking soda. Cara dengan mencampurkan backing soda dengan sedikit air / jangan terlalu encer.
Cara pemakaian :
- Bersihkan wajah dengan air hangat
- Sediakan baking soda secukupnya
- campurkan baking soda dengan air hingga membentuk pasta yang cukup kental
- lulurkan pasta baking soda tersebut pada kulit wajah yang berkomedo
- diamkan selama 10-15 menit
- bersihkan dengan air dingin
6. Menggunakan Garam & Air Hangat
Garam yang termasuk kedalam bumbu masakan ini, ternyata juga cukup efektif dalam mengangkat sel-sel kulit mati dan komedo.
Cara pemakaian :
- Campurkan garam dengan air hangat
- Bersihkan wajah dengan campuran garam & air hangat tersebut
- Setelah itu, basuh dengan menggunakan air dingin / air es
7. Menggunakan scrub berbahan dasar alami
Selain menggunakan cara-cara yang sudah disebutkan diatas, teman-teman juga bisa mencoba cara membuang komedo dengan menggunakan scrub alami. Bagaiamana caranya? silahkan lihat pada artikel cara membuat scrub alami penghilang jerawat.
Pertanyaan & Jawaban :
1. Mengapa sebelum melakukan pengangkatan komedo, sebaiknya kita membersihkan wajah dengan air hangat?Tujuan digunakannya air hangat sebelum melakukan pengangkatan komedo yaitu agar pori-pori kulit terbuka, sehingga komedo lebih mudah untuk dikeluarkan
2. Mengapa sesudah melakukan pengangkatan komedo, sebaiknya kita membersihkan wajah dengan air dingin / air es?
Penggunaan air dingin / air es setelah melakukan pengangkatan komedo yaitu agar pori-pori yang sempat terbuka lebar pada saat kita melakukan pengangkatan komedo, dapat lebih cepat merapat dan menutup kembali. (sumber : www.dokita.co)
Cara Lain untuk Membuang Komedo
Berdasarkan info yang mimin baca di situs wikipedia.org, kita dapat membuang komedo di wajah dengan beberapa cara, diantaranya yaitu :- Pijatan dengan jari
- Menggunakan ekstraktor komedo
Teman-teman wajib tau nih, ternyata cara membuang komedo terbuka dengan komedo tertutup itu tidak sama. Komedo cenderung lebih mudah untuk diatasi, diantaranya dengan menggunakan cara-cara yang sudah dijelaskan diatas. Sedangkan untuk komedo tertutup ini, caranya agak susah.
a. Membuang komedo terbuka dengan pijatan jari
Selain dengan melakukan cara-cara yang sudah disebutkan diatas, komedo juga dapat dihilangkan dengan cara melakukan pijatan-pijatan halus dengan jari. Bagaimana caranya? silahkan simak penjelasan berikut ini :
- Cuci tangan anda hingga benar-benar bersih
- Lakukan tekanan vertikal secara lembut di sekeliling komedo.
- Jika komedo sulit untuk dikeluarkan, pindahkan jari tangan anda ke area lain yang berbeda di sekitar komedo.
- Setelah kotoran dan minyak mulai keluar, lakukan tekanan secara pelan di beberapa area kulit lain yang ada komedonya. (menggunakan dua jari dengan arah berlawanan) sampai semua isi benjolan komedo berhasil dikeluarkan.
- Selanjutnya bersihkan dengan kain yang bersih dan berekstur lembut.
b. Membuang komedo tertutup
Karena karakter dari komedo tetutup ini berbeda dengan karakter komedo terbuka, jadi cara mengatasinya pun juga berbeda, dan cukup sulit. Berikut caranya :
- Sediakan peralatan diantaranya : jarum tipis dan kain bertekstur lembur yang steril
- Cuci tangan anda hingga benar-benar besih
- Tusuklah bagian tengah komedo (mata komedo) secara pelan-pelan. Setelah itu, keluarkan komedo dengan menggunakan cara yang sama seperti pada langkah mengeluarkan jenis komedo terbuka.
c. Langkah Pembersihan
Setelah kita berhasil mengeluarkan komedo, baik itu komedo terbuka ataupun komedo tertutup, langkah selanjutnya adalah melakukan pembersihan. Cara yaitu dengan menggunakan alkohol atau cairan pembersih anti septik lain.
PENTING!
Untuk menghilangkan komedo tertutup (whitehead) sebaiknya jangan dilakukan sendiri di rumah, lebih baik anda langsung berkonsultasi dengan dokter spesialis kulit. Agar anda mendapatkan perawatan yang lebih tepat.
Komedo tidak akan pernah bisa disembuhkan secara total (dihilangkan selamanya), untuk itu, kita harus melakukan perawatan kulit wajah secara rutin. Demikian artikel tentang bagaimana cara mengatasi komedo, walaupun cukup singkat tapi mudah-mudahan dapat bermanfaat bagi anda, terimakasih.